Minggu, 02 Desember 2007

Singgahlah Di Gedongsongo











Singgahlah Di Gedongsongo

Jam ditangan menunjuk pukul 09.30. Udara sudah terasa sejuk ketika kaki menjejakkan langkah di tanah miring. Aku biarkan paru-paru menghirup puas udara yang semakin langka di kota asal kami, Semarang. Kubiarkan mata nyalang menikmati hamparan hijau rumput dan dedaunan. Di depan mata bersitatap dengan anggunnya Gunung Ungaran yang masih terlihat berselimut kabut.

Memasuki areal parkir yang terpisah tak jauh dari gerbang masuk kawasan wisata Candi Gedong Songo. Konon, kata Gedong berarti bangunan dan songo berarti sembilan sehingga kurang lebih berarti candi yang berjumlah sembilan. Candi ini terletak di kaki Gunung Ungaran dengan ketinggian 1200 – 1800 meter diatas permukaan laut (dpl). Pada awalnya disebut Gedong Pitoe karena pertama kali ditemukan oleh Rafles hanya terdiri dari tujuh bangunan candi. Namun kemudian ditemukan dua candi lagi walaupun dalam keadaan tidak utuh. Candi-candi yang terbuat dari batu andesit tersebut telah dipugar oleh Dinas Purbakala, yaitu candi I & II dipugar tahun 1928 – 1929, sedangkan candi III, IV, V dipugar tahun 1977 – 1983.

Candi-candi yang terletak di Gunung Ungaran ini diyakini sebagai Candi Hindu dengan ditemukannya arca-arca Hindu yang terletak didalam dan disekitar lokasi candi. Diantaranya dengan ditemukannya arca Ciwa Mahadewa, Ciwa Mahaguru, Ganeca, Durga Mahisasura Mardhini, Nandi Swara, Mahakala dan Yoni yang ada di bilik candi. Keistimewaan yang lain dari Candi Gedong Songo adalah terletak pada arca gajah dalam posisi jongkok di kaki Candi Gedong III, dan Yoni dalam bentuk persegi panjang pada bilik Candi Gedong I.

Ada beberapa jalur yang bias ditempuh untuk mencapai lokasi ini. Jika Anda dari Semarang, arahkan kendaraan Anda menuju Bandungan, melewati Pasar Jimbaran terus ke Pasar Bandungan dan terus menanjak kemudian ambil arah ke kanan kurang lebih 7 km sampailah kita di Candi Gedong Songo. Dan jika Anda dari arah kabupaten Ambarawa Anda bias mengambil arah menuju ke Sumowono, terus kea rah Bandungan dan ambil arah kiri menuju ke Kawasan Candi Gedongsongo.

Objek wisata Candi Gedong Songo tidak hanya menawarkan wisata sejarah, namun juga menawarkan wisata keindahan alam juga wisata olah raga. Pemandangan alam khas pegunungan yang eksotis, dengan latar gunung Ungaran yang anggun akan menjajah mata kita dan udara yang sejuk akan membuai kita dalam suasana rileks. Suatu suasana yang membuat kita betah dan nyaman berwisata di area ini.

Tidak ada komentar: